BahanaInspirasi.com, MANADO – Rapper dan produser musik Amerika Serikat, Dr. Dre, akhir-akhir ini disorot usai kasus Sean ‘Diddy’ Combs mencuat ke publik.
Diddy sebelumnya ditangkap kepolisian Amerika Serikat, terkait kasus perdagangan seks, pelecehan seksual anak di bawah umur, ancaman kekerasan, pemerasan, hingga prostitusi.
Adapun nama Dr. Dre disebut sebagai orang yang melindungi Eminem agar tidak terpengaruh oleh tekanan Diddy.
Eminem adalah rapper yang diduga kerap menyindir Diddy melalui lagu-lagunya. Beberapa lagu Eminem yang dinilai netizen untuk menyindir Diddy, di antaranya adalah “Fuel” dan “Killshot.”
Selain itu, persaingan dan ketegangan antara Eminem dan Diddy juga sudah menjadi rahasia publik di kalangan penggemar musik Hip Hop. Sebagai musisi ternama, Dr. Dre memiliki pengaruh yang besar di dunia hiburan Amerika Serikat.
Hal inilah yang membuat banyak orang percaya bahwa Dr. Dre menjadi sosok di balik layar yang melindungi Eminem. Terlebih, Dr. Dre memiliki hubungan yang erat dengan Eminem, selaku mentor di industri musik.
Lantas, seperti apa sebenarnya sosok Dr. Dre yang disebut sebagai pelindung Eminem dari Sean ‘Diddy’ Combs tersebut? Berikut rangkuman informasinya.
Profil Dr. Dre
Dr. Dre adalah seorang rapper dan produser musik hiphop yang mempopulerkan subgenre musik rap gangsta.
Pria yang juga berprofesi sebagai aktor dan pengusaha ini lahir pada 18 Februari 1965 di Los Angeles, California, Amerika Serikat. Dia lahir dengan nama asli Andre Romelle Young.
Melansir dari Biography, Dr. Dre lahir di keluarga yang memiliki latar belakang musik. Kedua orang tuanya adalah penyanyi. Ibunya, Verna, adalah anggota grup Four Aces yang memutuskan untuk keluar tak lama sebelum Dr. Dre lahir.
Sementara itu, ayahnya, Theodore, adalah anggota grup musik Romells. Nama grup musik inilah yang kemudian disematkan pada nama tengah Dre.
Sebagai seorang penggemar musik, Dr. Dre memulai kariernya sebagai DJ di masa remajanya. Dia juga bergabung dengan World Class Wreckin’ Cru di klub-klub dan pesta-pesta di distrik selatan-tengah Los Angeles.
Pada 1985, Dre bekerja sama dengan sesama rapper Eazy-E, Ice Cube, Yella, MC Ren, Arabian Prince, dan DOC untuk membentuk NWA (Niggaz With Attitude). Mereka kemudian memperkenalkan aliran rap gangsta, dengan penggunaan lirik eksplisit dalam rap untuk merinci kekerasan kehidupan jalanan.
Album kedua grup tersebut, Straight Outta Compton yang dirilis pada 1988 sukses besar. Album itu berhasil terjual lebih dari 2 juta kopi dan menandai datangnya genre baru, rap gangsta.
Dre kemudian meninggalkan NWA pada 1992 dan mendirikan Death Row Records bersama Marion ‘Suge’ Knight. Dia juga debut solonya pada tahun itu dengan merilis album The Chronic, yang memperkenalkan gaya produksi “G-funk.” Album Dre ini kembali sukses besar.
Pada 1996 Dre meninggalkan Death Row untuk membentuk Aftermath Records. Dia juga mengontrak Eminem dan 50 Cent sebagai penyanyi baru untuk labelnya.
Tiga tahun kemudian, yakni pada 1999, Dr. Dre merilis album solo hit keduanya yang bertajuk 2001. Lagu “Forgot About Dre” dalam album ini berhasil menjadi pemenang Grammy.
Di luar studio rekaman, Dr. Dre menemukan kesuksesan sebagai seorang pengusaha. Pada 2008 lalu, ia dan Jimmy Iovine, seorang eksekutif musik secara resmi mendirikan Beats Electronics. Perusahaan ini menjual headphone, earphone, dan speaker, serta berbagai barang lainnya.
Enam tahun kemudian, pada 2014, mereka meluncurkan Beats Music, sebuah layanan streaming musik. Tak lama setelah itu, kedua perusahaan tersebut dibeli oleh Apple seharga US$ 3 miliar.
(redaksi)
Artikel ini telah terbit di https://seleb.tempo.co/read/1926846/profil-dr-dre-rapper-dan-produser-yang-disebut-lindungi-eminem-dari-sean-diddy-combs